Kamis, 14 Maret 2013

Dilibas, Judi di Kalangan Pelajar

BANDUNG, (PRLM).- Judi yang melibatkan pelajar di seluruh Jawa Barat akan dibabat habis, bahkan sekolah-sekolah pun diimbau untuk selalu memantau perilaku anak-anak didiknya apalagi yang terlibat judi.

Hal di atas dikatakan Kapolda Jabar Inspektur Jenderal Tubagus Anis Angkawijaya saat diwawancarai di acara Dialog Publik Keselamatan Berlalu Lintas di Gedung Sentra Bisnis KUKM (Senbik), Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung Kamis (14/3/13).

Anis mengakui bahwa dalam era kemajuan teknologi, tindak pidana kriminal seperti perjudian pun semakin berkembang. Bahkan menurut dia, kini kasus perjudian sudah mulai melibatkan pelajar sebagai pelaku di dalamnya.

"Iya ada melibatkan pelajar. Para pelajar ini hidupnya kurang beruntung, karena tidak ada uang buat jajan," kata Anis.

Diberitakan sebelumnya, Unit Reskrim Polsekta Bandung Wetan menangkap empat orang tersangka penjual dan pengedar kupon judi togel. Satu di antaranya masih berstatus pelajar kelas satu di salah satu SMK negeri di Kota Bandung. (A-211/A-88)***

dikdo 14 Mar, 2013


-
Source: http://www.pikiran-rakyat.com/node/226900
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar